Kemenangan Prabowo-Gibran, RIM Semarang Serap Aspirasi Warga

  • 6 bulan yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Pembukaan Rumah Indonesia Maju (RIM) di kawasan Tlogosari, Kota Semarang ini dihadiri para pendukung capres cawapres Prabowo- Gibran dan kaum milenial serta gen Z. Rumah Indonesia Maju ini diharapkan bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk menampung aspirasi masyarakat.

Rumah Indonesia Maju juga didesain sebagai rumah ujung tombak kemenangan capres-cawapres, Prabowo-Gibran. Di sini masyarakat, kaum milenial, gen Z dan para caleg serta relawan pendukung bisa datang memberikan aspirasi, ide gagasan, dan masukan untuk kemenangan Prabowo-Gibran.

"Ini juga menjadi ujung tombak bagi kemenangan Prabowo-Gibran, temen-temen, kawan-kawan muda, bapak-ibu, boleh hadir kami terbuka di Rumah Indonesia Maju di Jalan Erlangga 2 No. 22, Jakarta Selatan, atau di posko terdekat," tutur Dian Setiawati, Jaringan dan Kegiatan Rumah Indonesia Maju-Pusat.

"Dua rumah posko untuk menerima aspirasi dari warga semuanya, biar ke depannya warga yang ada di Tlogosari ini bisa mengetahui kalau di sini ada posko Prabowo-Gibran," ujar Nur Faisah, Ketua Rumah Indonesia Maju Semarang.

Pembukaan Rumah Indonesia Maju ini juga dihadiri Bala Muda 08, Projo Semarang, perwakilan partai pendukung Prabowo-Gibran. Sementara itu, Ketua Umum Bala Muda 08 Jateng, Didik Armansyah, menegaskan peran generasi muda sangat penting sebagai pelopor munculnya inovasi. Menurutnya generasi muda harus cerdas dalam memilih calon pemimpin, dimana kehadiran Gibran Raka Buming Raka dalam pilpres 2024 patut didukung semua masyarakat dan generasi milineal dan gen Z.

#rumahindonesiamaju #prabowogibran #semarang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/464926/kemenangan-prabowo-gibran-rim-semarang-serap-aspirasi-warga

Dianjurkan